Berita KPOP - Sabtu (25/11) tampaknya bukan lagi malam minggu kelabu, khususnya bagi para penggemar musik K-Pop. Bagaimana tidak, konser "Saranghaeyo Indonesia" kembali digelar 2017 ini dan menghadirkan bintang tamu ngetop.
Mereka tak lain adalah DAY6, iKON, Lee Hi, Eric Nam dan DEAN. Dan di panggung "Saranghaeyo Indonesia 2017" ini, DAY6 mencuri perhatian penonton dengan membawakan lagu "Separuh Aku" NOAH.
Wonpil cs memanjakan penggemar menyanyikan lagu milik band ternama Tanah Air itu. Mendengarnya sekali lagi mengingat dulu pernah dibawakan Young K saat fanmeeting, penggemar langsung girang dan terharu.
Selain "Separuh Aku", DAY6 juga menyanyikan hits mereka yang lain. Sebut saja "I'm Serious", "Dance Dance", "You Were Beautiful", "Congratulations", "Sing Me" dan "Freely". Lebih dari itu, usai DAY6 masih ada penampilan lain dari iKON, Lee Hi, Eric Nam dan DEAN.
0 Response to "Netizen Kaget, DAY6 Bikin Gempar Nyanyi 'Separuh Aku' NOAH"
Posting Komentar