About

Sunmi Berduka Atas Kematian Kim Joo Hyuk, DJ Jung Chan Woo Komentar Tak Pantas

Berita KPOP - Setelah aktor Kim Joo Hyuk dikabarkan meninggal dunia, banyak netter yang mengungkapkan rasa belasungkawanya melalui media sosial. Para selebriti dan kerabat dekat Kim Joo Hyuk pun juga demikian. 


Sunmi adalah salah satu artis yang turut mengucapkan duka cita melalui postingan di akun Instagramnya. Ia memposting sebuah foto bunga berwarna putih dengan caption "Rest in peace". 

Jung Chan Woo kemudian mengomentari postingan Sunmi tersebut dengan mengatakan, "Itu bunga yang cantik,". Sadar ada yang salah dengan komentarnya, ia pun langsung melakukan konfirmasi. 

Jung Chan Woo menjelaskan bahwa dirinya tidak membaca caption pada foto bunga tersebut saat hendak berkomentar. Salah seorang sumber dari Cultwo Entertainment mengatakan bahwa Jung Chan Woo langsung menghapus komentarnya saat menyadari caption yang ditulis Sunmi. 

"Setelah membaca komentar orang-orang dan menyadari situasi, Jung Chan Woo meminta maaf," terang salah seorang sumber. "Ia juga menghapus komentar yang ditulisnya pada postingan Sunmi." 


Selain itu, Jung Chan Woo juga menuliskan permintaan maaf pada akun Twitter miliknya. Ia terlihat benar-benar menyesali keteledorannya. 

"Aku benar-benar minta maaf karena telah berkomentar tanpa berpikir dan membuat banyak orang sakit hati," tulis Jung Chan Woo di akun Twitternya. "Aku minta maaf karena telah mengecewakan kalian semua dengan keteledoranku.

Ia mengakui kesalahannya dengan mengatakan maaf berkali-kali dalam satu postingan. Tidak ada kata-kata lain selain maaf yang sedalam-dalamnya. 

"Aku mengakui kesalahanku dan menyesalinya," sambung Jung Chang Woo. "Tidak ada kata lain yang bisa kuucapkan selain menyatakan maaf dari hatiku yang terdalam.

Manusia memang tidak luput dari yang namanya kesalahan. Karena Jung Chan Woo sudah menyadari kesalahannya dan meminta maaf, semoga para penggemar Kim Joo Hyuk yang sedang berduka bisa memaafkannya.

0 Response to "Sunmi Berduka Atas Kematian Kim Joo Hyuk, DJ Jung Chan Woo Komentar Tak Pantas"

Posting Komentar